Global Madani Festival at SMP Global Madani
Bertajuk “Global Madani Festival”, class meeting SMP Global Madani periode 2023/2024 merupakan suatu kegiatan yang selain bertujuan mengembangkan bakat dan minat siswa juga bertujuan memunculkan soft skill (kerjasaam, kreatifitas, sportivitas dan public speaking) siswa-siswi SMP Global Madani. Kegiatan ini dilaksanakan selama tiga hari pada tanggal 6 s.d 8 Juni 2024. Global Madani Festival memilik 3 cabang lomba yang di ikuti oleh siswa kelas VII dan VIII SMP Global Madani. Cabang lomba pertama yaitu fun sport yang terdiri dari e-sport dan futsal. Cabang lomba kedua yaitu artistic yang terdiri dari lomba drawing dan poster digital. Cabang lomba terakhir yaitu english festival yang terdiri dari scrabble, english speech, dan ranking 1.
Global Madani Festival pada hari pertama dilaksanakan yaitu lomba ranking 1 yang bertempat di lapangan Kanafira dan diikuti oleh seluruh siswa SMP Global Madani. Dilanjutkan lomba selanjutnya ialah scrabble yang bertempat di ruang kelas dengan 2 tim perwakilan setiap kelas.
Pada hari kedua kegiatan, dilaksanakan lomba Futsal dan kelas diwajibkan mengirimkan 1 tim untuk berpartisipasi dalam pertandingan yang bertempat di lapangan Kanafira. Pada saat bersamaan dilaksanakan lomba drawing yang bertempat di ruang kelas dengan 2 orang perwakilan pada setiap kelasnya. Lomba poster digital dilaksanakan di ruang ICT dengan perwakilan 1 tim setiap kelas.
Pada hari terakhir kegiatan, dilaksanakan lomba english speech yang diikuti oleh 2 orang perwakilan setiap kelas dan bertempat di masjid Al Madani. Pada saat bersamaan dilaksanakan lomba e-sport yang bertempat di ruang kelas dengan 1 tim perwakilan setiap kelasnya. Pada akhir acara dilaksanakan pembagian hadiah yang bertempat di lapangan Kanafira untuk mengumunkan pemenang pada setiap cabang lomba dan kelas yang mendapatkan juara umum.
Semoga dengan terselenggarakannya Global Madani Festival dapat menumbuhkan rasa kekeluargaan dan kebersaman pada setiap kelas. Diharapkan melalui kegiatan ini dapat menghasilkan siswa-siswi yang berkarakter dengan menjunjung tinggi sportivitas, kejujuran dan kerjasama yang baik sebagai talenta muda penerus bangsa, pelopor dalam mewujudkan insan yang islami, cerdas, dan bermartabat sesuai dengan visi Sekolah Global Madani. Aamiin Ya Robbalalamin.