GMC SD Global Madani “The Next Step of Our Journey to Success”

Dengan izin Allah SWT, alhamdulillah kegiatan Global Madani Commencement (GMC) Angkatan V SD Global Madani yang bertemakan “The Next Step of Our Journey Success” berjalan lancar. Acara GMC dilaksanakan dalam 4 rangkaian acara yaitu pengumuman kelulusan, kegiatan bakti sosial, penyematan medali, pembagian rapor dan SKL, serta GMC virtual.
Kegiatan pertama yaitu Pengumuman Kelulusan SD Global Madani dilaksanakan pada Selasa, 15 Juni 2021 pada pukul 09.00-10.00 WIB secara virtual serta dihadiri oleh seluruh orang tua dan siswa kelas VI.
Kegiatan kedua yaitu Bakti Sosial yang dilaksanakan pada Rabu, 16 Juni 2021 pukul 09.30-11.00 WIB bertempat di Panti Tuna Netra Dinas Sosial Pramuka Bandarlampung serta Panti Asuhan Karomah Gunung Terang Bandarlampung. Kegiatan Bakti sosial ini adalah kegiatan rutin siswa/i kelas VI di setiap tahunnya, sebagai ungkapan rasa syukur atas kelulusan pada jenjang Sekolah Dasar. Dikarenakan masa pandemi, kegiatan ini hanya diikuti oleh 2 orang siswa sebagai perwakilan siswa/i kelas VI angkatan ke-V.
Kegiatan ketiga yaitu Penyematan Medali, Penyerahan Rapor dan SKL, serta pemberian piala student achievement dan hafalan surah. Kegiatan ini dilaksanakan pada Kamis, 17 Juni 2021 pada pukul 07.45-16.15 WIB bertempat di Graha UAM Perguruan Tinggi Al-Madani dengan 4 sesi. Di setiap sesi terdiri dari 12-13 siswa dengan menerapkan protokol kesehatan Covid-19.
Virtual GMC via zoom meeting dilaksanakan mulai pukul 09.00 s.d. 11.00 WIB pada Jumat, 18 Juni 2021. Acara berjalan khitmad, lancar penuh haru, dan bahagia. Rangkaian acara pada agenda tersebut di antaranya pembukaan yang dipandu oleh ananda Fairuz Zhafirah Harlan, gema wahyu Ilahi dan sari tilawah oleh ananda Nazea Keisa Naila dan Ahmad Faiz Raziq, sambutan Pengelola YPGM oleh Dr. Liza Alvia, S.E., M.Sc., Akt., C.A., Kepala SD Global Madani, Yeni Marlena, S.Pd., pemutaran video napak tilas siswa kelas VI angkatan ke-V, perwakilan orang tua oleh Mama Gita Taneko, dan siswa yang diwakili oleh ananda Muhammad Aufa Al Fairuz dan Nara Shine Dinova. Kemudian acara dilanjutkan dengan pemutaran video penampilan HRT, penampilan siswa berupa pembacaan puisi oleh ananda Kahla Izzati Azman dan Jovanie Widhiya Kinanti diiringi alunan piano oleh ananda Jasmine Fatima Kinaryasih. Acara dilanjutkan dengan penyematan medali oleh orang tua serta diakhiri dengan doa oleh Abi Mashudi.
Harapan kami teruntuk siswa/i angakatan ke-V, enam tahun berada di SD Global Madani semoga dapat mengenang kebersamaan dengan guru, teman, dan suasana sekolah, serta dapat menjaga tali silaturahmi di manapun berada, menjadi Insan yang Islami Cerdas Bermartabat.
Ditulis oleh Jennie Nuari Juwita, S.Pd., Editor oleh Anis Okta Fiana, S.Pd.I.



