“Guruku Teladanku” Hari Guru Nasional SD Global Madani 2018

Merayakan hari guru adalah salah satu upaya untuk menunjukan penghargaan kita tehadap jasa para guru. Mengingat pentingnya peran guru bagi kemajuan bangsa, maka tepatnya pada hari Jumat–Sabtu tanggal 23–24 November 2018, SD Global Madani telah melaksanakan kegiatan peringatan Hari Guru Nasional (HGN) 2018. Kegiatan ini dilakukan selama 2 hari dengan tema “Membangun Pendidikan Karakter Melalui Keteladanan Guru.” Kegiatan ini diikuti oleh siswa-siswi kelas 1-6, para guru, dan staff SD Global Madani. Tujuan diadakannya peringatan Hari Guru adalah untuk meningkatkan semangat guru dan rasa cinta siswa-siswi kepada guru yang telah memberikan ilmu dan mendidik mereka.
Kegiatan Hari Guru yang dilaksanakan di SD Global Madani, dimulai pada Jumat, 23 November 2018 dan diawali dengan upacara. Petugas upacara adalah seluruh dewan guru dan staff SD Global Madani dan pembina upacara Pengawas YPGM, Dyah Indriana Kusumastuti, S.T., M.Sc. Acara dilanjutkan dengan lomba-lomba yang diikuti oleh seluruh siswa-siswi kelas 1-5. Siswa kelas 1-3 mengikuti lomba membuat kartu ucapan untuk guru. Siswa kelas 4-5 mengikuti lomba membuat surat untuk guru. Hal ini dapat melatih life skill dan soft skill siswa-siswi SD Global Madani, sesuai dengan kurikulum khas Sekolah Global Madani, yakni SAKU (Sembilan Aspek Kurikulum Unggulan Global Madani). Kegiatan ini selesai pada pukul 09.40 WIB. Acara dilanjutkan dengan kegiatan Parent Teaching. Dalam kegiatan ini dihadirkan 12 narasumber yaitu orangtua siswa-siswi dengan profesi yang berbeda-beda dan berbagi pengalaman terkait profesi mereka kepada siswa-siswa di dalam kelas agar para siswa termotivasi untuk mencapai cita-citanya. Kegiatan ini selesai pada pukul 10.40 WIB dan ditutup dengan pengumuman pemenang lomba membuat kartu ucapan dan surat untuk guru. Para pemenang lomba diantaranya:
1. Lower grade: juara 1 Zia (kelas 2a) juara 2 Nayla (1a) juara 3 Raka (3b)
2. Upper grade: juara 1 Rafika (kelas 5b), juara 2 Nayaka (kelas 5c), juara 3 Izzati (kelas 4a)
Kegiatan dilanjutkan dengan perlombaan guru yaitu membuat produk mata pelajaran. Kegiatan ini dimulai pada pukul 13.30 WIB dan dihadiri oleh 3 juri kompeten yaitu Pengawas YPGM, Dr. Dyah Indriana Kusumastuti, S.T., M.Sc., Kepala SD Global Madani, Yeni Marlena, S.Pd., dan Kepala SMP Global Madani Rani Amrista Wijayanti, M.Sc. Dalam kegiatan ini, para guru mempresentasikan hasil produk siswa yang dihasilkan dalam proses pembelajaran sebelumnya. Para guru terlihat bersemangat menjelaskan produk-produk siswa yang dihasilkan selama proses pembelajaran. Kegiatan ini selesai pada pukul 16.00 WIB dengan para pemenang lomba diantaranya:
1. Lower grade: juara 1 Dyah A.P., S.Pd., juara 2 Vivin N.H., M.Pd., juara 3 Fendy A.A., S.Kom.
favorit 1 Dewi Murdiawati, S.Hut., favorit 2 Reni Mulyaningsih, S.Pd.
2. Upper grade: juara 1 Nurul Ulfa, S.Pd., juara 2 Yeffi S.U, S.P., juara 3 Astri Maulina, S.Pd.
favorit 1 Maiko Sabri Marta, S.Pd, favorit 2 Siti Suhartanti S.Pd.
Kemeriahan belum berakhir, pada Sabtu, 24 November 2018, para guru berlomba membuat sandwich dan makan kuaci. Dalam lomba membuat sandwich, setiap kelompok terlihat bersemangat membuat sandwich dengan cita rasa yang lezat dan dihidangkan dengan tampilan kreasi yang menarik untuk mendapat penilaian dari dewan juri. Acara dilanjutkan dengan lomba makan kuaci. Kegiatan ini dimulai dengan memindahkan botol yang berisi air secara berkelompok dan dilanjutkan dengan memakan kuaci yang telah disediakan. Dalam perlombaan berkelompok ini, didapatkan pemenang lomba diantaranya:
1. Lomba membuat sandwich: juara 1 kelompok II, juara 2 kelompok I, dan juara 3 kelompok III.
2. Lomba makan kuaci: juara 1 kelompok IV, juara 2 kelompok I, dan juara 3 kelompok II.
Acara ditutup dengan tukar kado antar guru. Demikianlah kegiatan Hari Guru SD Global Madani tahun ajaran 2018/2019. Semoga kegiatan yang telah terlaksana mampu meningkatkan semangat para guru dalam upaya mencerdaskan anak bangsa dan menambah rasa cinta terhadap guru bagi siswa-siswi SD Global Madani.
Ditulis oleh Siti Suhartanti, S.Pd.
Editor Yeni Marlena, S.Pd. dan Anis Okta Fiana, S.Pd.I.