Memaknai Isra Mikraj sebagai Peristiwa Iman

0 Comments

Pada Jumat, 8 Februari 2025 SD Global Madani memperingati Isra Mikraj dengan salat Duha, hajat, dan tausiah yang diikuti oleh siswa kelas I s.d. V. Salat diimami oleh Abi Mashudi, S.Pd.I., Gr., sementara itu tausiah disampaikan oleh Abi Agung Pangestu, S.Pd.I.

Dalam tausiahnya, Abi Pangestu menyampaikan bahwa peristiwa Isra Mikraj tidak dapat dipahami oleh akal karena peristiwa tersebut merupakan peristiwa iman. Isra Mikraj merupakan peristiwa perjalanan Nabi Muhammad SAW pada malam hari dari Masjidil Haram ke Masjidil Aqsha dan dari Masjidil Aqsha ke sidratul muntaha dengan menggunakan kendaraan buraq dengan ditemani malaikat Jibril atas perintah Allah SWT.

Nabi Muhammad SAW mendapat perintah untuk melaksanakan salat 5 waktu. Semoga dengan adanya peristiwa tersebut, kita dapat memetik hikmah yaitu dengan mendirikan salat 5 waktu, meningkatkan keimanan dan kecintaan kepada Allah SWT.

Ditulis oleh Eka Setiawati,S.Pd.,editor Yeni Marlena, S.Pd.

Bagikan ke sosial media 👇

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pos-pos Terbaru

Arsip

Kategori