Menuju Lulus 100% USBN SD Global Madani Tahun Ajaran 2018/2019

0 Comments

Ujian Sekolah Berstandar Nasional disebut USBN adalah kegiatan pengukuran capaian kompetensi peserta didik yang dilakukan satuan pendidikan dengan mengacu pada Standar Kompetensi Lulusan untuk memperoleh pengakuan atas prestasi belajar. Kegiatan ini bertujuan untuk mengukur kemampuan siswa setelah mendapatkan materi pembelajaran yang mereka tempuh selama enam tahun sejak kelas I hingga kelas VI. Sehingga mereka dapat melanjutkan ke jenjang pendidikan berikutnya. Mata pelajaran yang diujikan yaitu Bahasa Indonesia, Matematika, dan Ilmu Pengetahuan Alam. Adapun persyaratan satuan pendidikan yang dapat melaksanakan USBN adalah satuan pendidikan yang terakreditasi berdasarkan keputusan dari Badan Akreditasi Nasional Sekolah/Madrasah (BAN-S/M). Alhamdulilah SD Global Madani telah terakreditasi A, sehingga dapat menjadi salah satu sekolah penyelenggara USBN.

Hal yang dinanti-nantikan oleh guru dan siswa kelas VI SD Global Madani yakni Ujian Sekolah Berstandar Nasional 2019 telah dilalui bersama dan alhamdulillah kegiatan berjalan tertib dan lancar. Kegiatan USBN 2019 berlangsung selama tiga hari yaitu pada hari Senin-Rabu, 22-24 April 2019. Tahun ini SD Global Madani menyelenggarakan USBN dengan jumlah siswa 44 siswa, terbagi menjadi tiga ruangan. Ruang pertama berjumlah 20 siswa, ruang kedua berjumlah 12 siswa, dan ruang ketiga berjumlah 12 siswa.

Setiap pagi sebelum melaksanakan USBN, siswa kelas VI melaksanakan salat Dhuha, sarapan roti dan teh, serta mengikuti apel pagi. Apel pagi ini bertujuan untuk mengingatkan siswa dalam pengisian identitas dan soal USBN. Setelah itu, siswa siswi kelas VI berbaris di depan ruangan masing-masing untuk bersiap-siap memasuki ruangan ujian. Setelah bel dibunyikan, siswa kelas VI dengan tertib memasuki ruangan ujian dan melaksanakan USBN.

Pada tanggal 24 April 2019, USBN berakhir dengan senyum bahagia siswa-siswi SD Global Madani saat keluar ruang ujian. Siswa siswi kelas VI menyempatkan foto bersama dengan para pengawas silang, guru dan pimpinan SD Global Madani lalu dilanjutkan sujud syukur di Masjid Al-Madani Sebagai bentuk rasa syukur telah melaksanakan USBN dengan tertib dan lancar. Semoga segala usaha, kerja cerdas, dan doa dari seluruh siswa-siswi, guru, orangtua, dan seluruh sivitas akademika Sekolah Global Madani diijabah oleh Allah SWT agar hasil yang didapatkan oleh siswa-siswi kelas VI SD Global Madani maksimal dan lulus 100%.

Ditulis oleh Jennie Nuari Juwita, S.Pd.
Editor Yeni Marlena, S.Pd. dan Anis Okta Fiana, S.Pd.I.

Bagikan ke sosial media 👇

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pos-pos Terbaru

Arsip

Kategori