SD Global Madani Kembali Sukses Adakan Motivasi USBN

0 Comments

Sekolah Dasar Global Madani kembali sukses mengadakan kegiatan motivasi USBN. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari Selasa, 2 April 2019. Kegiatan ini dimulai pukul 08.00–10.00 WIB dan diawali dengan gema wahyu illahi dan tilawah Al-Quran yang dilantunkan oleh ananda Ahmad Jidan dan ananda Shirinindra. Acara yang bertema “Meraih Bintang Menjemput Mimpi” ini dibuka oleh Kepala Sekolah Dasar Global Madani, Yeni Marlena, S.Pd. dilanjutkan dengan acara inti yaitu motivasi dari Umi Evi Ghazaly, M.Pd.

Umi Evi mengawali kegiatan bernyanyi bersama yang diikuti dengan semangat dan antusias oleh siswa. Selanjutnya siswa diminta untuk menulis niat, target, harapan, dan tantangan. Acara motivasi berlangsung dengan lancar dan begitu bermakna, kemudian diakhiri dengan doa bersama yang sangat menyentuh sehingga siswa mengingat semua harapannya dan haru menumpahkan air mata. Semoga dengan diadakan motivasi siswa kali ini, dapat menambah motivasi siswa terhadap kemampuannya serta mengajak siswa untuk terus bersemangat dan yakin dapat sukses dalam menghadapi USBN.

Sukses USBN 2019 “If You Belive in Your Self Anything is Possible

Ditulis oleh Asytharika, S.Pd.
Editor oleh Yeni Marlena, S.Pd. dan Anis Okta Fiana, S.Pd.I.

Bagikan ke sosial media 👇

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pos-pos Terbaru

Arsip

Kategori